Antropomorfisme Allah di dalam Quran | QS 42:11 - Laysa Kamitslihi Syay-un

A. PENGANTAR
Antropomorfisme didefinisakan secara sederhana sebagai "pengenaan ciri-ciri manusia kepada 'yang bukan manusia'" (bnd. KBBI) (1). Pada catatan ini kita akan melihat gaya bahasa antropomorfisme yang tertulis di dalam Quran.

B. DALIL QURAN
QS 42:11 (Asy-Syuura - Musyawarah, Urutan Turun Quran: 62, Makkiyah)
faathiru alssamaawaati waal-ardhi ja'ala lakum min anfusikum azwaajan wamina al-an'aami azwaajan yadzraukum fiihi LAYSA KAMITSLIHI SYAY-UN wahuwa alssamii'u albashiiru
(Dia) Pencipta langit dan bumi. Dia menjadikan bagi kamu dari jenis kamu sendiri pasangan-pasangan dan dari jenis binatang ternak pasangan-pasangan (pula), dijadikan-Nya kamu berkembang biak dengan jalan itu. TIDAK ADA SESUATUPUN YANG SERUPA DENGAN DIA, dan Dia-lah yang Maha Mendengar dan Melihat.
Perikop:

42:10-12 Perselisihan-perselisihan umat manusia dikembalikan penyelesaiannya kepada kitab Allah

C. ANTROPOMORPHISME ALLAH DALAM QURAN DAN HADIST
◾ Wajah Allah

QS 55:27 (Ar-Rahmaan - Maha Pemurah, Urutan Turun Quran: 97, Madaniyah)
wayabqaa WAJHU RABBIKA dzuu aljalaali waal-ikraami
Dan tetap kekal DZAT TUHANMU yang mempunyai kebesaran dan kemuliaan. (Bnd. kata wajhuhu di QS 43:17 - "wajahnya")

Hadist Sahih Muslim 4731, Kitab 46 - Bab 1251
Telah menceritakan kepada kami Nashr bin Ali Al Jahdhami; Telah menceritakan kepadaku Bapakku; Telah menceritakan kepada kami Al Mutsanna; Demikian juga diriwayatkan dari jalur lainnya, Dan telah menceritakan kepadaku Muhammad bin Hatim; Telah menceritakan kepada kami Abdur Rahman bin Mahdi dari Al Mutsanna bin Sa'id dari Qaradah dari Abu Ayyub dari Abu Hurairah dia berkata; Rasulullah saw bersabda: -sedangkan di dalam Hadist Abu Hatim disebutkan dengan lafazh dari Nabi saw:
"Apabila salah seorang darimu berkelahi dengan saudaranya muslim, maka hendaklah ia menghindari bagian wajah, karena Allah telah menciptakan Adam dengan rupa dan bentuk wajah-Nya"

◾ Tangan Allah

QS 38:75 (Shaad - Shaad, Urutan Turun Quran: 38, Makkiyah)
qaala yaa ibliisu maa mana'aka an tasjuda limaa KHALAQTU BIYADAYYA astakbarta am kunta mina l'aaliin
Allah berfirman: "Hai iblis, apakah yang menghalangi kamu sujud kepada yang telah KUCIPTAKAN DENGAN KEDUA TANGAN KU . Apakah kamu menyombongkan diri ataukah kamu (merasa) termasuk orang-orang yang (lebih) tinggi?".

◾ Jari Allah

Translation of Sahih Bukhari, Volume 9, Book 93, Number 510:
Narrated ‘Abdullah:
A Jew came to the Prophet and said, “O Muhammad! Allah will hold the heavens on a Finger, and the mountains on a Finger, and the trees on a Finger, and all the creation on a Finger, and then He will say, ‘I am the King.’ ” On that Allah’s Apostle smiled till his premolar teeth became visible, and then recited:– ‘No just estimate have they made of Allah such as due to him….(39.67) ‘Abdullah added: Allah’s Apostle smiled (at the Jew’s statement) expressing his wonder and believe in what was said.

Translation of Sahih Bukhari, Volume 9, Book 93, Number 511:
Narrated ‘Abdullah:
A man from the people of the scripture came to the Prophet and said, “O Abal-Qasim!Allah will hold the Heavens upon a Finger, and the Earth on a Finger and the land on a Finger, and all the creation on a Finger, and will say, ‘I am the King! I am the King!’ ” I saw the Prophet (after hearing that), smiling till his premolar teeth became visible, and he then recited: — ‘No just estimate have they made of Allah such as due to him… (39.67)

◾ Kaki Allah

Translation of Sahih Bukhari, Volume 6, Book 60, Number 373:
Narrated Abu Huraira:
The Prophet said, “Paradise and the Fire (Hell) argued, and the Fire (Hell) said, “I have been given the privilege of receiving the arrogant and the tyrants.’ Paradise said, ‘What is the matter with me? Why do only the weak and the humble among the people enter me?’ On that, Allah said to Paradise. ‘You are My Mercy which I bestow on whoever I wish of my servants.’ Then Allah said to the (Hell) Fire, ‘You are my (means of) punishment by which I punish whoever I wish of my slaves. And each of you will have its fill.’ As for the Fire (Hell), it will not be filled till Allah puts His Foot over itwhereupon it will say, ‘Qati! Qati!’ At that time it will be filled, and its different parts will come closer to each other; and Allah will not wrong any of His created beings. As regards Paradise, Allah will create a new creation to fill it with.”

Translation of Sahih Bukhari, Volume 9, Book 93, Number 481:
Narrated Anas:
The Prophet said, “(The people will be thrown into Hell ( Fire) and it will keep on saying, ‘Is there any more?’ till the Lord of the worlds puts His Foot over it, whereupon its different sides will come close to each other, and it will say, ‘Qad! Qad! (enough! enough!) By Your ‘Izzat (Honor and Power) and YOUR KARAM (Generosity)!’ Paradise will remain spacious enough to accommodate more people until Allah will create some more people and let them dwell in the superfluous space of Paradise.”

◾ Betis Allah

QS 68:42 (Al-Qalam - Kalam, Urutan Turun Quran: 2, Makkiyah)
yawma YUKSYAFU 'AN SAAQIN wayud'awna ilaa alssujuudi falaa yastathii'uuna
Pada hari BETIS DISINGKAPKAN dan mereka dipanggil untuk bersujud; maka mereka tidak kuasa,

Hadist Sahih Bukhari 4538, Kitab 45 - Bab 2553
Telah menceritakan kepada kami Adam Telah menceritakan kepada kami Al Laits dari Khalid bin Yazid dari Sa'id bin Abu Hilal dari Zaid bin Aslam dari Atha bin Yasar dari Abu Sa'id ra ia berkata; Aku mendengar Nabi saw bersabda:
"Rabb kita menampakkan betis-Nya, maka sujudlah setiap orang mukmin dan mukminah, sehingga yang tersisa hanyalah orang-orang yang ketika di dunia ia sujud karena riya dan sumah, Mereka mencoba sujud, namun punggung mereka kembali tegak."

◾ Tulang Kering Allah

Translation of Sahih Bukhari, Volume 9, Book 93, Number 532s:
Narrated Abu Sa’id Al-Khudri:
Then the Almighty will come to them in a shape other than the one which they saw the first time, and He will say, ‘I am your Lord,’ and they will say, ‘You are not our Lord.’ And none will speak: to Him then but the Prophets, and then it will be said to them, ‘Do you know any sign by which you can recognize Him?’ They will say. ‘The Shin,’ and soAllah will then uncover His Shin whereupon every believer will prostrate before Him and there will remain those who used to prostrate before Him just for showing off and for gaining good reputation. These people will try to prostrate but their backs will be rigid like one piece of a wood (and they will not be able to prostrate).

D. PEMBAHASAN
Keberadaan ayat-ayat antropomorfisme yang dikenakan kepada Allah Swt di Quran ini tak ayal lagi membuat para ulama 'ragu-ragu' dalam memaknai kata-kata antropomorfisme tersebut. Berikut ini adalah kutipan dari salah satu blog Islam (2) yang menggambarkan perbedaan pandangan tentang ayat antropomorfisme Allah di Quran:

Dalam masalah ini, manusia telah terpecah menjadi sekian aliran dan kelompok-kelompok yang menyimpang. Diantaranya:
1. Ahlu ta’thil yaitu para penolak sifat Allah, seperti mu’tazilah dan jahmiyah. Mereka menolak adanya seluruh sifat-sifat Allah dengan alasan agar tidak sama dengan makhlukNya.
2. Ahlu tasybih yaitu kelompok yang berpendapat sebaliknya. Mereka menganggap semua sifat-sifat Allah sama dengan makhluk-Nya.
3. Ahlu ta’wil yaitu para pentakwil sifat-sifat Allah seperti Asy’ariyah. Mereka menyelewengkan makna dari sifat-sifat Allah tersebut kepada makna-makna lain yang sama sekali tidak berkaitan dengan lafadnya.
4. Ahlu tafwidh yaitu kelompok yang tidak mau memahami dan menterjemahkan makna kalimat-kalimat tersebut. Mereka menyatakan bahwa kita serahkan saja maknanya kepada Allah. ... sikap ahlul sunnah dalam mengimani, meyakini dan menetapkan bahwa Allah mempunyai tangan dengan tetap meyakini bahwa tangan Allah tidak sama dengan tangan mahluk-Nya. ...

-------
Footnote
(1) https://kbbi.web.id/antropomorfisme
(2) http://alfirqatunnajiyyah.blogspot.co.id/2011/09/mengimani-bahwa-allah-taala-memiliki.html

Artikel terkait:
https://muslim.or.id/64-apakah-allah-memiliki-wajah.html

Referensi Pencarian Hadist
- http://www.searchtruth.com/book_display.php?book=93&translator=1&start=0&number=506
- http://www.searchtruth.com/book_display.php?book=60&translator=1&start=371&number=371
- http://searchtruth.com/searchHadith.php?keyword=Allah+will+then+uncover+his+shin&translator=1&search=1&book=&start=0&records_display=10&search_word=exact